Benyamin Davnie Buka Kegiatan Lomba Teknologi Tepat Guna ke IX Tingkat Tangsel Digelar

    Benyamin Davnie Buka Kegiatan Lomba Teknologi Tepat Guna ke IX Tingkat Tangsel Digelar

    Tangsel - Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie membuka kegiatan lomba Teknologi Tepat Guna ke IX tingkat Tangsel, yang dilaksanakan di Plaza Rakyat Puspemkot Tangsel, Ciputat, Tangsel, Kamis (10/06/21).

    Kegiatan lomba tersebut diikuti sebanyak 25 peserta yang menampilkan 25 inovasi yang terdiri dari Universitas Pamulang, Institut Teknologi Indonesia (ITI Serpong), Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, dan lainnya.

    Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menjelaskan, pemerintah kota Tangerang Selatan akan terus berupaya mendorong pemanfaatan teknologi dalam rangka mengatasi masalah dan mengembangkan potensi wilayah.

    Oleh karena itu, inovasi teknologi yang berkembang melalui anak bangsa khususnya di kota Tangerang Selatan dan umumnya di provinsi Banten harus terus dipacu dan dikembangkan sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat dalam upaya mengoptimalkan berbagai potensi yang ada.

    “Pengembangan teknologi tepat guna ini sangat berguna bagi masyarakat untuk meningkatkan ilmu pengetahuan, keterampilan serta pemanfaatan potensi sumber daya manusia (SDM). Apalagi dalam menghadapi era globalisasi, " ungkapnya.

    Melalui kegiatan Teknologi Tepat Guna ini diharapkan akan mampu menjadi sebuah ajang dalam upaya mempromosikan hasil inovasi dari masyarakat yang memang digunakan untuk kepentingan masyarakat khususnya kota Tangerang Selatan.

    Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPMP3AKB) Khairati menjelaskan, lomba ini sebagai bentuk upaya yang strategis dalam menyebarluaskan informasi berbagai teknologi yang dapat memberi nilai tambah kepada masyarakat.

    Dengan menampilkan berbagai jenis teknologi tepat guna dan produksinya secara visual, sehingga masyarakat memperoleh informasi yang cukup untuk menerapkannya. Kegiatan ini pun untuk menambah pengetahuan dan wawasan masyarakat tentang perkembangan dan kemajuan teknologi serta manfaatnya dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas produksi diberbagai sektor.

    “Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna tingkat Tangsel ini salah satu peluang untuk mengembangkan potensi diri, membentuk pemahaman kepada para inovator terkait pemanfaatan dan pengembangan teknologi tepat guna yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan, biaya murah, mudah dibuat dan dirawat, berdaya guna/berhasil guna, aman digunakan siapapun dan ramah lingkungan, ” ungkapnya.

    Teknologi yang mengikuti lomba diantaranya, sistem monitoring detak jantung dan suhu tubuh berbasis internet of things sebagai asisten dokter untuk pasien jarak jauh (UIN Syarif Hidayatullah), mesin multifungsi untuk produksi olahan makanan (Posyantek Setu) dan lainnya. (RSD)

    Sri Ratna Sari

    Sri Ratna Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pemkot Tangsel Gelar Vaksinasi Sebanyak...

    Artikel Berikutnya

    Ketua KONI Tangsel Akhirnya Ditetapkan Jadi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir
    Cek Kesiapan Nataru, Kapolda Banten Bersama Pj Gubernur Tinjau Pelabuhan BBJ dan Ciwandan
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciputat Timur Amankan Kebaktian Natal Anak Sekolah Minggu di GGP Elim
    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!

    Ikuti Kami